Musim lalu menjadi musim paling sibuk dalam sejarah klub, dan dengan kemenangan atas Everton di Stamford Bridge pada hari terakhir, berarti kami telah menyelesaikan 69 pertandingan kompetitif di sepanjang musim.
Bagi mata, yang pada Juni tahun lalu menjadi bagian dari skuat Spanyol yang menjuarai Euro 2012, suara peluit akhir pertandingan menjadi sebuah kelegaan tersendiri. Gelaran Piala Eropa itu diikuti dengan Olimpiade London, yang mana ia juga terlibat di dalamnya, sebelum kemudian ia memainkan 64 pertandingan bagi klub di sepanjang musim.
Playmaker The Blues ini memainkan peran yang penting dalam membantu tim memenangi Europa League dan kelolosan ke babak grup Liga Champions. Mata pun memenangi dua gelar individu dalam acara tahunan klub.
"Saya tidak bisa mengharapkan lebih dari apa yang saya dapatkan di klub ini sampai saat ini," kata Mata kepada situs resmi Chelsea. "Memenangi Liga Champions dan Europa League, dan memenangi trofi pribadi yaitu Pemain Terbaik Tahun Ini, ini benar-benar luar biasa."
"Ini terasa spesial karena Anda menghabiskan waktu setiap hari bersama rekan-rekan setim dan berbagi momen-momen indah dan buruk, jadi saya bersyukur mereka semua terus membantu saya."
"Sejak saya datang ke sini, segalanya berjalan hampir sempurna bagi saya, satu-satunya hal yang saya inginkan saat ini adalah terus seperti ini dan berharap semoga keberuntungan selalu bersama saya."
Setelah itu kami harus menghadapi Manchester City di Community Shied, dan Liga Primer dimulai seminggu kemudian.
Mata terus terlibat, tetapi ia kemudian mendapatkan istirahat dari manajer saat itu, Roberto Di Matteo.
"Mungkin saya tidak merasakan keuntungan waktu istirahat itu secara langsung, pada September atau Oktober, tetapi saya pikir itu sangat penting di bulan Januari, Februari, dan Maret, saat jadwal kami sangat padat dan kami bermain tiga pertandingan setiap minggu," katanya.
"Saya bermain di banyak pertandingan dengan adanya Piala Eropa dan Olimpiade, jadi saya pikir Robbie, dokter, dan diri saya sendiri membuat keputusan yang tepat untuk beristirahat sejenak di awal musim."
Meski mungkin Mata tidak menyadari keuntungan dari waktu liburan tersebut, statistik memberikan pendapat yang berbeda, karena ia mencetak enam gol dalam enam pertandingan setelah ia kembali bermain, termasuk gol kemenangan tandang di Arsenal. Ia juga berperan sangat penting saat The Blues menghadapi Tottenham Hotspur, karena setelah Spurs unggul 2-1, Mata mencetak dua gol yang membalikkan keadaan menjadi 3-2.
Pertandingan itu juga menunjukkan bagaimana kekompakkan antara dirinya, Hazard, dan Oscar. Mata pun menyetujui jika kehadiran dua pemain kreatif tersebut membantunya meningkatkan permainannya ke level yang lebih tinggi.
"Selain Anda semakin sering bermain dan mengerti satu sama lain, di atas itu semua, merupakan kesenangan tersendiri bagi saya untuk bermain bersama keduanya," ujarnya.
"Eden dan Oscar adalah pemain-pemain muda dan sangat berbakat. Ketika saya bermain bersama mereka, saya hanya mencoba untuk memberikan assist, mengumpan bola, dan membuat pergerakan yang bagus. Saya sudah merasa bahwa kami mengerti satu sama lain dengan baik, dan semoga segalanya akan lebih baik lagi di masa mendatang."
Jelas bahwa Mata, sejak kedatangannya ke Stamford Bridge pada musim panas tahun 2011, telah masuk ke dalam filosofi dan sikap yang sama dengan para pemain yang lebih berpengalaman di sekelilingnya. Mentalitas juara yang telah lama dibawa oleh pemain seperti John Terry dan Frank Lampard, telah memberikan kami begitu banyak trofi dalam 10 tahun terakhir, dan diadopsi oleh para pemain baru dan Mata mengakui pentingnya hal tersebut.
"Ketika Anda bermain dengan para pemain seperti Petr, JT, dan Lamps, para pemain yang telah memenangkan banyak hal bersama Chelsea, Anda akan merasa seperti Anda ingin berjuang untuk klub."
"Jika Anda berada di dalam skuat ini, Anda akan bisa memenangi lebih banyak trofi, jadi para pemain yang baru masuk akan merasa bahwa kami bermain untuk tim top dan itu sangat penting karena kami akan berusaha untuk berjuang di setiap pertandingan."
Sumber : http://indo.chelseafc.com/news/latest/1258
No comments:
Post a Comment